Laman

Tuesday 15 February 2011

7 Kunci Sukses di Dunia & Akhirat



Sumber Gambar:okememory.blogspot.com/2011/02/key-to-long-te...
Assalamualaikum sobat semuanya….

Pada edisi Catatan Kang Somen kali ini saya akan berbagi sedikit tip agar kita bisa sukses di dunia dan akhirat. Ya meskipun saya belum sukses-sukses banget sih heee, Tapi tidak mengapa karena nilai suatu kesuksesan adalah bermuara pada satu tujuan yaitu Allah swt seperti tulisan saya edisi “Meraih Kesuksesan Sejati”. Catatan ini saya dapatkan ketika saya mengikuti ‘Taklim’ pada hari selasa di masjid kantor kebetulan koordinatornya saya (Bukan maksut pamer hanya ingin berbagi). Tems a yang saya pilih pada edisi selasa minggu ke-4 bulan January adalah tentang rahasia surah Al-Fatihah, karena saya anggap surah tersebut pasti menyimpan suatu hal yang luar biasa karena berada di awal sebagai pembukaan Al-Qur’an dan selalu di baca di setiap kita melakukan sholat. What is the secret of Al-Fatihah?? 

Usut punya usut ternyata surah Al-Fatihah merupakan rangkuman dari seluruh kitab suci Al-Qur’an. Jadi kalau kita analogikan sebagai suatu buku tentunya ka nada abstrak yang menggambarkan seluruh isi buku atau rangkuman dari tujuan akhir buku di buat. Ya itulah surah Al-Fatihah yang merupakan rangkuman atau intisari maha karya Allah swt yang luar biasa tiada tandingan dan tersusun sangat indah bahkan tiap kata diperhatikan letak dan susunanya. Untuk itu tidak ada alas an bagi kita untuk tidak membaca Al-Qur’an dan mempelajari isinya karena barang siapa membaca Al-Qur’an maka pahala yang di dapatkan adalah tiap huruf yang kit abaca di lipatgandakan sepuluh kali. Luar biasa bukan, tidak ada MLM yang sehebat ini, bayangkan tiap huruf kawan. ‘Alif laam miim’ tidak di hitung satu pahala melainkan ‘Alif’ satu pahala ‘Laam’ satu pahala dan ‘Miim’ satu pahala dan tiap-tiap pahal di lipatgandakan sungguh luar biasa kemurahan Allah swt.

Baik kawan cukup dulu mukadimahnya saatnya kita langsung menuju TKP untuk membahas “ 7 Kunci Sukses di Dunia & Akhirat”, semua kunci-kunci ini bisa kita lihat dan terpampang jelas dalam surah Al-Fatihah. Mari kita renungkan tiap-tiap kunci tersebut dan tanyakan pada hati dan logika kita apakah benar bisa membawa kita menuju kesuksesan di dunia dan akhirat.

1. Awali segala sesuatu dengan membaca “ Bismillaahirrahmanirrahim “ 

Dengan Menyebut Nama Allah yang Maha Pemurah Lagi Maha Penyayang’. Yup marilah kita awali segala aktivitas kita dengan membaca basmallah agar segala yang kita lakukan mendapatkan ridha dan berkah dari Allah dan segala sesuatu yang kita lakukan benar-benar kita niatkan hanya untuk Allah swt semata tidak ada niatan dan tujuan lain. Selain itu kawan kalau kita membaca basmalah kita akan terhindar dari niatan untuk berbuat buruk dan melenceng dari ajaran islam. Tidak percaya??, baik coba kita renungkan, mungkin gak pencuri sebelum mencuri baca basmallah, mungkin gak perampok sebelum merampok membaca basmallah, mungkin gak Ahli Zina baca basmallah sebelum jajan, dan semua perbuatan jahat saya yakin 1000% para pelakunya tidak akan membaca basmallah. Untuk itu mulai sekarang selalu di ingat dan harus di terapkan setiap akan melakukan apapun harus baca basmallah. Oke kawan sekalin?? Setuju kan? Ya harus setuju duonk( www.memaksademikebaikan.com).

2. Selalu Bersyukur Apapun yang Kita Dapatkan

Alhamdulillahirabbilallamin Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam ‘ ini merupakan bunyi ayat kedua surah Al-Fatihah, coba kita cermati segala puji hanya bagi Allah swt jadi yang berhak kita puji hanya Allah semata tidak ada yang lain selain dia kalau ada manusia yang dengan PD ingin di puji orang lain berarti dia sudah menganggap dirinya sejajar dengan Allah pemilik alam semsta betapa sombong dan lalainya manusia tersebut. Jadi kunci yang kedua adalah selalu bersyuku, besyukur, dan bersyukur atas segala sesuatu yang kita dapatkan tidak peduli itu menyenangkan atau menyesakan hati sobat. Yeah inilah yang cukup tidak mudah di lakukan, mungkin kita bisa melakukan kalau kita mendapatkan sesuatu yang kita inginkan dan membahagiakan tapi ketika mendapatkan cobaan, kegagalan dan lainya apakah kita mampu untuk tetap bersyuku?? Dan harus kita jawab dengan tegas siap saya bisa (Meskipun sulit banget heehee.. ) tapi sesulit apapun harus kita latih bersama kawan. Karena Allah adalah yang creator luar biasa yang menciptakan seluruh alam semsta beserta isinya. Tentunya Allah swt sudah punya rencana besar di setiap detik hidup kita dan kita harus selalu iklas dan bersyukur menerima segala Qadha dan Qodhar yang telah dia tentukan.

3. Jangan Pernah Resah Karena Dunia

Ar Rahman Ar Rahim ‘ sudah di tegaskan di surah Al-Fatihah ayat ke tiga bahwa Allah swt maha pemurah dan maha penyayang. Untuk itu tidak ada alas an bagi kita untuk takut dengan hari esok kita di dunia karena Allah maha pemurah dan penyayang dia pasti telah menyiapkan rizki buat kita. Orang yang takut akan esok hari makan apa dan nasibnya bagaimana maka per di pertanyakan tingkat keimanannya. Untuk itu mulai sekarang stop pemikiran besuk kerja apa? Besuk makan apa? Anak istri saya saya kasih makan apa? Dunia beserta isinya Allah swt siptakan begitu luas dan kaya akan segala hal tidak perlu takut. Tapi ya tidak serta merta kongko-kongko bos, tetep harus berusaha dan selanjutnya kita serahkan pada Allah swt yang maha segalanya.

4. Jadikan Akhirat Sebagai Tujuan Akhir

Malikiyaumiddin Yang menguasai hari pembalasan ‘ sudah jelas bukan kawan sekalian dari ayat ke-4 ini bahwa segala sesuatu yang kita lakukan bakal mendapatkan balasan untuk itu marilah kita bualtkan tekad dan kita kuatkan niatan kita bahwa segala sesuatu yang kita lakukan adalah bertujuan untuk kebahagiaan kita di alam yang kekal dan penuh kepastian yaitu akhirat. Janganlah terlalu di sibukan dengan dunia yang merupakan suatu yang tidak pasti sehingga lupa dengan akhirat yang penuh dengan kepastian. Kok bisa semua yang di dunia itu tidak pasti? Baik mari kita perhatikan dengan seksama (Mencoba serius :D). Pernahkah kita tahu esok hari kita masih hidup atau mati? Pasti kita dengan jujur menjawab tidak tahu bisa mati bisa hidup. Baik contaoh kedua, tahukah kita esok hari kita mau jadi apa? Apakah preisden, ustad, direktur, dokter ahli, ilmuwan?  Dengan jujur pasti kita menjawab belum tentu mas ya meskipun itu semua mimpi dan harapan kita. Masih belum ngeh? Baik contoh berikutnya, apakah esok hari matahari akan muncul dari timur? Apakah esok hari akan hujan? Dan lainya dan lainya. Itulah kawan dunia itu tidak pasti tapi alam akhirat itu pasti.

Gak percaya niech kalau akirat itu serba pasti? Oke sekarang kita Tanya pada diri kita masing-masing. Orang yang berbuat dosa di masuk neraka atau syurga? Pasti dengan tegas kita menjawab neraka lah padahal kita belum pernah ke neraka dan syurga tapi itulah keyakinan kita dan contoh kecil bahwa akhirat adalah segala sesuatunya pasti. Untuk itu marilah mulai sekarang tanpa banyak alas an kita semakin giat dan rajin ke majelis taklim dan kita jaga shalat berjamaah dan shalat sunah kita dan jangan samapi kita lali akan kehidupan kekal yaitu di akhirat.

5. Selalu Berusaha dan Berdo’a Hanya Pada Allah swt

Hanya kepada engkaulah kami menyembah dan hanya kepada engkaulah kami mohon pertolongan ‘ kalau kita cermati betapa luarbiasanya ayat ini, lihatlah susunanya kawan di mana ‘menyembah’ di letakkan lebih dahulu daripada ‘mohon pertolongan’ itulah hebatnya Al Qur’an sangat detail hingga letak tiap kata sangat di perhatikan oleh Allah swt. 

Ayat tersebut menunjukan bahwa kita harus melakukan usaha dan ikhtiar terlebih dahulu baru minta pertolongan atau berdo’a. Do’a tidak akan berguna sama sekali kalau kita belum melakukan amal terlebih dahulu layaknya hand phone yang tidak ada batre-nya tidak berguna meskipun secanggih apapun hand phone tersebut begitu pula do’a kita, tidak ada gunanya sama sekali meskipun kita berdo’a sampai bibir berbusa dan tiada henti kalau kita tidak beramal atau berusaha dulu.

Untuk itu kita harus patuhi dulu sega sesuatu yang menjadi perintah Allah swt baru berdo’a. Sholat wajib kita apakah sudah berjamaah dan tepat waktu belum, seberapa sering kita bangun di alam hari tentunya untuk shalat bukan nonton bola heheee.. dan ibadah yang lainya. Dan kita harus berusaha sekuat tenaga terlebih dahulu baru berdo’a dan pasrah kepada Allah swt. Ini yang kurang di sadari oleh kebanyakan orang dan justru sering menyalahkan Allah gara-gara doanaya gak di kabulkan.

6. Ikuti selalu Jalan yang Lurus

Yaahhh… kalu lurus terus ya nabrak bos..(www.guyonan.com). Maksut dari mengikuti jalan yang lurus adalah kita harus satukan antar fisi hati dan pikiran kita bahwa segala sesuatu yang kita lakukan harus bener-bener sesuai dengan ajaran yang telah Rosulullah ajarkan pada kita. Analoginya begini kawan, kalu kita pingin lancer di perjalanan dan cepet sampai kita kan pilih lewat ‘Jalan Tol’ karena jalanya lurus dan tidak boleh parkir dan mapir sana sini. Seperti itulah jika kita pingin cepet sampai syurga gak usah mampir-mapir dulu ke neraka maka kita harus bener-bener lewat jalan yang lurus. Kalau habis kerja ya langsung pulang tidak usah mapir ke si A-Z. Kalau denger azdan langsung ke masjid gak usah mampir ke tetangga ngobrol sana sini gak jelas dan banyak yang lainya pasti kawan sekalian sudah faham 101%. Layaknya do’a kita sehari-hari dan selalu kit abaca di setiap shalat kita ‘Tunjukilah kami jalan yang Lurus’.

7. Perbanyaklah Membaca Sejarah Islam

Inilah kunci terakhirnya kawan, pasti kawan sekalian bingung apa hubunganya sukses dunia akhirat dan sejalah islam. Baik kita simak dua ayat terakhir surah Al Fatihah: ‘Tunjukilah kami jalan yang lurus’ setiap hari kita selalu berdoa dan memohon pada Allah swt agar kita di beri petunjuk jalan yang lurus dan jalan yang terang benderang tapi apakah kawan sekalian sudah tahu atau mencari tahu jalan yang lurus itu apa. Kebanyakan orang tidak tahu jalan yang lurus itu seperti apa tapi terus berdoa memohon agar di beri petunjuk jalan yang lurus ya gak bisa duonk bos.

Yang di maksut jalan yang lurus adalah seperti di jelaskan pada ayat terakhir yaitu ‘(yaitu) Jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepada mereka; bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat’ mari kita resapi makna ayat terakhir ini. Maksut dari mereka di surat ini adalah lampau yaitu menunjukan bahwa mereka adalah kaum-kaum terdahulu yang telah Allah swt beri nikmat dan selamat dan mereka yang telah Allah swt beri azab yang pedih karena perbuatan mereka. Jadi kalau kita ingin selamat kita harus baca sejarah sehingga kita tahu kaum seperti apa yang selamat dan di jamin masuk syurga oleh Allah swt dan kaum yang seprti apa yang telah di hancurkan dan di azab oleh Allah swt. Kalau kita baca dan pelajari hampir separuh dari isi Al Qur’an adalah berisi sejarah tentang kaum-kaum terdahulu yaitu kaum-kaum yang Allah beri nikmat luar biasa dan kaum yang Allah swt hancurkan karena ingkar padanya.

Untuk itu jika kita ingin tahu jalan yang lurus mulai saat ini kita harus baca sejarah jangan hanya berdo’a saja tapi tidak berusaha mencari ya tidak bakal di beri ma Allah swt. ‘Usaha tanpa do’adalah sombong do’a tanpa usaha adalah dusta’.

Wah..tidak terasa sudah nulis sekian panjangnya, maaf ya kawan kalau terlalu panjang. Bukan maksut untuk menggurui atau menasehati tapi dari lubuk hati yang paling dalam saya hanya ingin berbagi melalui ‘catatan kang somen’ semoga bisa bermanfaat. Kalau ada yang lebih semua semata-mata dari Allah swt pemilik alam semsta dan jika ada kurangnya itu dari saya sebagai manusia biasa.

Marilah kita bersama-sama selalu bersemangat dan mengamalkan 7 kunci di atas saya yakin dan sangat yakin kita bisa berhasil di dunia dan akhirat dengat 7 kunci tersebut.

Wassalam…..

No comments:

Post a Comment